Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9

Assalaamu'alaikum Wa Rahmatullahi Barakatuh

Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9
Konten Gaptek - Telah lama tak terdengar kabar dari peredaran industri smartphone, kini lenovo kembali bangkit dengan mengeluarkan smartphone terbarunya yaitu Lenovo K9.

Oke sebelum membahas lebih jauh tentang Lenovo K9 , kita perlu ketahui dulu tentang perjalanan Lenovo.
Barangkali sebagian diantara kita belum mengetahui apa itu Lenovo.

Apa Itu Lenovo?


Lenovo merupakan sebuah perusahaan elektronik yang didirikan di Cina pada tahun 1984 silam , perusahaan ini didirikan oleh seorang bernama Liu Chuanzi. Levono saat ini menjadi salah satu vendor besar yang menghasilkan berbagai jenis produk seperti komputer, server, tablet, dekstop, netbook, laptop, televisi, penyimpanan data, dan smartphone.

Lenovo telah berjaya pada jenis-jenis produk diatas, terutama di dalam urusan smartphone. Brand yang satu ini memang tergolong jarang mengeluarkan seri terbaru di produk smartphone, akan tetapi sekalinya mengeluarkan produk smartphone pasti memiliki fitur, spesifikasi, dan performa yang tidak akan membuat kecewa para user.

Untuk informasi lebih lanjut tentang lenovo silahkan menuju link dibawah ini.


Lenovo K9 Smartphone Terbaru 2018


Belum lama ini lenovo telah mengeluarkan produk smartphone terbaru, yaitu Lenovo K9 .
Smartphone ini menjadi jawaban bagi para pecinta produk dari brand lenovo yang merindukan produk andalannya lenovo karena telah lama tidak terlihat di industri smartphone.

Pada produk smartphone Lenovo K9 ini dibesut melalui jalur distribusi yang dimiliki oleh Inone International (InOne Smart Technology) yang merupakan perusahaan teknologi asal Tiongkok dan telah beroperasi di 24 negara di Asia, termasuk Indonesia.

Lenovo K9 telah hadir di indonesia pada awal oktober 2018 ini dengan mengedepankan kualitas smartphone itu sendiri.
Dengan Mengangkat tajuk #CLBK (#CintaLenovoBersemiKembali) , Lenovo K9 diharapkan mampu merangkul konsumen setia Lenovo smartphone untuk kembali mencintai dan menggunakan produk Lenovo sebagai produsen smartphone terdepan di dunia, khususnya dalam memberikan inovasi-inovasi terbaik melalui teknologi yang berbeda.

“Kami percaya, produk-produk unggulan Lenovo selalu ditunggu oleh pengguna setianya, Dan khususnya melalui Lenovo K9 smartphone yang hari ini diluncurkan, kami ingin menjawab kerinduan pengguna setia Lenovo untuk kembali jatuh cinta dengan fitur dan keunggulan yang sudah tidak diragukan lagi dari produk-produk Lenovo."
Tutur Evan Angganatika selaku Marketing Manager Inone International.

"Lenovo K9 yang hadir saat ini, tentunya mewarisi kekayaan inovasi pendahulunya di ranah photography, yang tentunya akan mengakomodasi kebutuhan penggunanya dalam mengekspresikan diri serta menikmati gaya hidup kekinian” jelas Evan, “Dan tentunya R&D kami telah menambahkan inovasi teknis yang membuat Lenovo K9 2018 lebih baik dari segala aspek produk” tambah Evan.

Spesifikasi dan Fitur Lenovo K9


1. Dual Camera


Lenovo K9 menghadirkan fitur kamera yang unik dan berbeda dari produk smartphone pada umumnya. Kita bisa liat bagian belakang smartphone Lenovo K9 ini terdapat 2 buah kamera belakang yang berada dibagian ujung kiri.

Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9
Kamera belakang nya sendiri memiliki ukuran 13 MP pada kamera utamanya dan 5 MP pada kamera sekundernya.
Dengan begitu hasil jepretan gambar akan terlihat semakin jernih dan bagus.

Lalu menuju kamera depannya , kita bisa liat disana juga terdapat 2 buah kamera yang terletak di bagian atas layar smartphone. kamera depan ini berukuran 13 MP pada kamera utamanya dan 5 MP pada kamera sekundernya sama seperti kamera belakang.

2. Body Stylist


Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9
Lenovo K9 kali ini sangat terlihat menarik pada masalah body, dengan desain body melengkung yang ergonomis 2.5 D pada setiap sudut nya membuat smartphone ini semakin mudah digenggam dalam genggaman tangan anda.
Layarnya sendiri berukuran HD 5,7 inci + full display membuat tampilannya menjadi semakin memuaskan terutama ketika sedang melakukan aktivitas gaming atau menonton video.

3. System Android


Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9
Point no 3 ini menurut saya adalah yang terpenting , karena apa ? Kinerja smartphone itu bisa dilihat tergantung System androidnya.

Oke, Berbicara masalah spesifikasi smartphone satu ini ga bisa di anggap remeh kawan , benar saja bahwa Lenovo K9 telah mengusung chipset MediaTek 6762 (Helio P22) octa-core dengan kecepatan 2.0GHz.

Ditambah lagi smartphone ini telah menggunakan Operasi System android terbaru yaitu Oreo versi 8.1 dan ditambah dengan kapasitas RAM 3GB serta kapasitas memori internal sebesar 32GB dan masih mampu ditambah dengan satu slot Micro Sd sebesar 64GB.

Tentu saja dengan kapasitas RAM dan memori internal sebesar itu akan membuat kinerja android semakin lancar walaupun sedang menjalankan multitasking sekaligus.

4. Protected Solution


Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9

Lenovo K9 sangat mengedepankan masalah keamanan bagi penggunanya.
Terbukti dengan adanya fitur finger print scanner pada bagian belakang smartphone ini.
Fitur ini dapat membuka kunci smartphone dalam hitungan 0,27 detik.

Selain dengan finger print fitur keamanan dari Lenovo K9 juga terdapat facial recognition (pemindai wajah). Dengan menggunakan fitur kemanan ini anda dapat menggunakan wajah anda untuk mengunci smartphone Lenovo K9 dan nanti system pemindai ini akan memindai wajah anda sehingga keamanan smartphone lebih terjamin.

Fitur kemanan menggunakan pemindai wajah dari Lenovo K9 mampu membuka kunci smartphone dalam waktu 0,93 detik.

5. Power Battery

Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9
Lenovo K9
Smartphone sebagus apapun jikalau masa waktu pakai baterainya tidak awet maka smartphone tersebut tak akan diminati oleh pelanggan.
Baterai menjadi unsur penting dalam smartphone agar bisa melakukan aktivitas bersama smartphone lebih lama.

Yang paling membahagiakannya adalah bahwa Lenovo K9 memiliki kapasitas daya baterai sebesar 3.000 mAh. Jadi anda tak perlu khawatir akan kehabisan baterai ketika sedang membawa smartphone ini untuk bepergian jauh atau ketika digunakan dalam waktu yang lama.

6. Technology LTE 4G


Kita masuk point terakhir yaitu masalah koneksi.
Lenovo K9 telah menggunakan teknologi jaringan 4G hal ini agar penggunanya dapat merasa nyaman ketika sedang berselancar di internet ataupun sedang bermain game online.

Dengan catatan kartu sim yang anda gunakan sudah mendukung jaringan 4G agar teknologi jaringan 4G pada smartphone Lenovo K9 ini dapat digunakan.

Itu saja mungkin spesifikasi dan fitur yang bisa saya sebutkan, untuk mengetahui lebih dalam tentang Lenovo K9 alangkah baiknya anda segera memiliki smartphone kece ini.

Lenovo K9 On Flash Sale Shoppe



Kabar gembira buat anda para pecinta dan pengguna produk smartphone lenovo.
shopee sebagai online shop yang sudah cukup populer kali ini sedang mengadakan flash sale Lenovo K9 yang akan berlangsung pada tanggal 11, 16, dan 23 oktober 2018.

Pastinya Flash Sale ini juga terdapat penawaran harga khusus. Penawaran terbaik untuk tiga ratus pengguna pertama dengan menawarkan voucher Flash Sale seharga Rp. 50.000,- bernilai Rp. 200.000,- 
Voucher Flash Sale ini dapat diperoleh pada tanggal 2 Oktober pukul 18.00 WIB dan 4 Oktober pukul 12.00 WIB.

Disebabkan adanya flash sale di shopee maka Lenovo K9 dapat anda miliki dengan harga terjangkau yakni Rp. 1.799.000,- yang mana harga asli dari smartphone Lenovo K9 adalah sebesar Rp. 2.199.000,-

Jadi buruan jangan sampai ketinggalan flash sale dari shopee nya ya.

Oke , sekian ulasan saya kali ini.

Wassalaamu'alaikum Wa Rahmatullahi Barakatuh

October 12, 2018 - 53 komentar

53 komentar untuk Hilang Dari Peredaran , Kini Lenovo Bangkit Bersama Lenovo K9.

Peraturan Berkomentar:

1. Mohon berkomentar dengan baik,sopan,santun dan secara wajar
2. Dilarang berkomentar tentang unsur /sara/promosi/ apapun yang bertentangan dengan hukum yang berlaku
3. Dilarang menyertakan link aktif

Tidak berkomentar sama sekali itu masih lebih baik, daripada mengucapkan seribu kalimat sampah.

Ucapanmu, Kualitas Dirimu!

Terima Kasih

.

Mupeng banget sama spesifikasi Lenovo K9 ini jadi gak sabar pingin beli di promo flash sale ��

Balas Hapus
.

Oke mantap kk.
Buruan dipantau pas tgl flash salenya, biar gak ketinggalan.

Balas Hapus
.

Sepertinya kompetitor harus waspada pada Lenovo keluaran terbabru nih. Karena harga dan spesifikasi yang diberikan sangat menjanjikan sekali.

Balas Hapus
.

Persaingan industri smartphone semakin sengit.
Tiap brand berusaha mengeluarkan produk terbaiknya..

Balas Hapus
.

melihat Lenovo K9 yang udah seliweran di beberapa sosial media dan blog bikin aku makin mupeng. yang warna biru kok bagus bgt ya. duh. desainnya stylish. yang paling bikin penasaran sih kameranya itu loh. depan belakang oke punya. pasti hasil foto bakalan lebih ciamik kalau pake lenovo k9

Balas Hapus
.

Iya lenovo soalnya baru rilis seri baru nih, makanya banyak beritanya disosmed hehe.

Iya warna biru bagus , ada juga warna hitam yang gak kalah bagusnya. Terus kalo soal kamera hemz mantap deh..

Balas Hapus
.

sempat hilang dari peredaran eh muncul kembali bawa paket fitur yang lengkap menyamai merek lain yang sudah lebih dulu eksis ya.. benar jadi obat kangen penggemar lenovo maupun yg ingin jajal keandalan lenovo k9 ini

Balas Hapus
.

Benar mas, lenovo sudah lama pending tidak ada produk smartphone baru, setelah kemunculannya kini lahir lah Lenovo K9 yang mampu bersaing dengan pesaingnya.

Kangen kangenan deh sama lenovo , buruan cek flash sale.

Balas Hapus
.

Lenovo berinovasi dengan ponsel yang memiliki kamera sekaligus 4? Wow keren... Pas waktu flash sale gak heran banyak yang memburu ya soalnya berkualitas tapi harga terjangkau ya...

Balas Hapus
.

Iya mba bener kameranya ada 4, dua dibelakang dan dua didepan..

Lenovo gitu lohh, murah tapi tidak murahan..

Balas Hapus
.

Muncul dengan produk baru dan lebih keren dengan teknologi yang lebih canggih. akan ada banyak yang akan jatuh cinta nih sepertinya. menyenangkan sekali kalau bisa memegang langsung

Balas Hapus
.

Keluaran terbaru , dengan kualiatas spesifikasi terbaru.

Monggo dipantau flash salenya..

Balas Hapus
.

Lenovo K9 dengan spesifikasi jaman now terutama di kamera dan desain body, bisa banget nih bersaing dengan ponsel lainnya.

Balas Hapus
.

Hahaha akhirnya nemu juga tempat komen. Jadi 2019 ganti HP aja ya lebih aman nyaman dengan 4 camera nih

Balas Hapus
.

Duh Lenovo K9 ini seperti menghantui saya, dari kemarin dimana-mana selalu nemu tulisan dan iklannya. Mana spec. nya mantab dengan harga yang kayaknya pass untuk rakyat jelata kayak saya. Lagi mikir-mikir, apa gajian besok langsung cuss aja ya beli ini. Wkwkwk

Balas Hapus
.

Saya tahu lenovo dari laptopnya ternyata lenovo juga buat smart phone yaa

Balas Hapus
.

Wah, lama menghilang sekarang muncul dengan produk yang canggih. Keren deh Lenovo..

Balas Hapus
.

ngerih euy quad kamera...hasilnya keren kayaknya nih

Balas Hapus
.

Wuih kece nh Lenovo keluarin smartphone baru juga, bukan hilang dari peredaran kai tapi semedi dulu biar bisa keluarin produk kece ehhehe

Balas Hapus
.

Oh tentu itu sudah pasti dia pasti mampu menyaingi para para pesaing lainnya
.

Balas Hapus
.

Wkwk emg dari tadi ga nemu tempat komen mbak? Hehe.

#2019GantiHape 😂

Balas Hapus
.

Iyaa mbak, blogger lagi banyak yang ngulas lenovo k9 jadi wajar aja kalo nemu postingan beginian mulu wkwk..

Yokk gajian beli, tapi flash sale di shopee nanti keburu abis loh hehe..

Balas Hapus
.

Iya benar mbak, tidak hanya sebatas di laptop saja, tetapi lenovo sudah masuk ke industri smartphone..

Balas Hapus
.

Iya bener, sekalinya muncul langsung bikin tercengang..

Balas Hapus
.

Iya pasti itu mas kameranya bagus , monggo di cek waktu flash sale buat dapetin lenovo k9 secara terjangkau, hehe..

Balas Hapus
.

Itu hanya clickbait pada judul mbak wkwkwk.

Balas Hapus
.

keren sih, pengen juga, sayang duit nya belum mumpuni hahahah...

Balas Hapus
.

klo dengar Lenovo memang yang pertama terlintas adalah laptop. ternyata Lenovo mengeluarkan HP juga. Menurut saya harga masih terjangkau, mo lebih murah lebih baik ikut flash salenya

Balas Hapus
.

Duh baca spesifikasinya bikin daku mupeng..pengen banget punya hape kayak gini...

Balas Hapus
.

Wah lenovo seri ini bikin mupeng, ah kalau ikutan flash sale suka kalah cepat deh hehehe

Balas Hapus
.

Finger print scanner nya cepet banget ya cuma 0,27 detik. Kalo aku punya ini dijamin lah anakku kecewa karena ga bisa buka layar sendiri, harus atas izin dan sidik jari emaknya. Whahahahaa..

Balas Hapus
.

Iyaa .
Lenovo menggeluti laptop dan juga smartphone dan masih banyak produk lainnya.

Buruan pantau flash sale nya.

Balas Hapus
.

Heheh langsung aja dipantau flash sale nya ..

Balas Hapus
.

Wkwkwk privasi lebih terlindungi jadinya..

Balas Hapus
.

Dua henpon aku merek lenovo. Sampai saat ini, aman, nyaman. Kalopun rusak bisa diperbaiki jadi bisa tetap digunakan. Ga kayak hape cina itu. Udah rusak ga bisa dipake lagi

Balas Hapus
.

harganya gak terlalu mahal kan lenovo k9 ini..bisa jadi second hape lah ya..lumayan juga ramnya 3gb

Balas Hapus
.

Smartphone makin canggih sekarang, seperti produk Lenovo ini, punya fitur pemindai wajah. Keren banget...

Balas Hapus
.

Iyaa bener sesuai bergantinya zaman akan terus canggih.

Balas Hapus
.

Belum pernah pakai lenovo tapi sodara ada yg pakai. Alhamdulillah awet. Lucu ya bawa bawa oreo hehe jadi pengen nyemil.

Balas Hapus
.

Semoga hari ini enggak ketinggalan flash sale nya. Klaau enggak tanggal 23 nanti

Balas Hapus
.

Dulu punya handphone Lenovo terjatuh langsung deh hancur LCD nya. Tapi aku paling suka dengan laptop Lenovo bagus dan tahan lama.

Balas Hapus
.

Hape yang mumpuni buat fotografi dan gaming. Kualitas top emng Lenovo ini

Balas Hapus
.

Iya mba wkwk, kan O.S. nya versi 8.1 yaitu Oreo.

Balas Hapus
.

Tergantung orangnya sih, kalo bisa jaga dengan baik pasti bakal awet..

Balas Hapus
.

Saya pernah pakai Lenovo yang masih jauh di bawah K9 ini, tapi puas lah. Rusak terjadi ketika mendadak enggak mau dicas

Balas Hapus
.

beli dmn ya? lama pengen beli.. giliran mau beli g ada wkwkwk www.ipung.net

Balas Hapus