Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga

Konten Gaptek – Tanah air Indonesia telah melahirkan banyak sekali manusia berbakat di dalamnya. Sungguh beruntung rasanya diri ini bisa lahir di negeri Indonesia, dengan segala kekayaan dan keindahan alamnya. Belum lagi dengan SDM-nya, banyak orang bertalenta yang terlahir di negeri kita tercinta ini, termasuk dalam bidang olahraga. Olahraga di Indonesia sendiri memang sangat banyak sekali disenangi oleh masyarakat baik kaum millennials ataupun dewasa, terutama olahraga bola yakni sepakbola maupun futsal.

Sepertinya sudah bukan hal yang mengherankan lagi kalau berbicara soal sepakbola, Indonesia memang kerap langganan juara dalam kompetisi bola. Banyak pemuda berbakat baik dari yang senior hingga junior pun tak kalah hebatnya saat bertanding bola. Nah, untuk terus menggaungkan semangat olahraga sepakbola di tanah air khususnya futsal, kini JNE kembali memberikan kontribusinya kembali untuk Indonesia dengan meresmikan sebuah tim futsal.

Di usianya yang telah menginjak 31 tahun JNE tak henti-hentinya untuk tetap memberikan manfaat kepada masyarakat. JNE bukan hanya sekadar perusahaan pengiriman paket yang hanya berfokus pada perkembangan bisnisnya saja, lebih dari itu pun JNE ingin turut berkontribusi dalam berbagai aspek kemasyarakatan seperti : kesehatan, pendidikan, olahraga, dll. Adapun dalam bidang olahraga, JNE mewujudkan bukti kontribusi nyatanya dengan meresmikan Cosmo JNE Futsal Club.

Peresmian Cosmo JNE Futsal Club

Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga
Launching Logo & Team Cosmo JNE FC


Pada selasa, 7/12/2021 yang bertempat di CGV Sports Hall FX Sudirman, Jakarta acara peresmian Cosmo JNE Futsal Club tersebut dilangsungkan. Kebetulan aku pun turut hadir dalam peresmian kemarin, acara saat itu diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya, yang kemudian dilanjut oleh sambutan dan diskusi santai dari beberapa narasumber diantaranya:

1.Bapak M. Feriadi Soeprapto selaku Presiden Direktur JNE

2.Bapak Akbar Fera Baharudin selaku Pemilik Cosmo JNE Futsal Club

3.Bapak Eri Palgunadi selaku Pendamping VP of Marketing JNE

4.Bapak Hansen Tjubianto selaku Manajer Cosmo FC.

5.Bapak Deni selaku Coach

Dalam sambutannya, Pak Feri mengatakan “JNE ingin terus memberikan dukungan terhadap anak bangsa. Salah satunya tentu melalui sepakbola khususnya futsal yang memang sangat digemari oleh berbagai kalangan di Indonesia. Sebagai perusahaan asli Indonesia, JNE pastinya juga akan terus mendukung kemajuan anak bangsa baik UKM, olahraga, pendidikan maupun ekonomi yang sesuai dengan tagline dari JNE sendiri yakni ‘Connecting Happiness’ yaitu memberikan pelayanan terbaik serta memberikan manfaat yang seluas-luasnya untuk seluruh masyarakat.

Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga
Launching Logo & Team Cosmo JNE FC


Sejalan dengan itu, Pak Akbar pun mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada JNE yang telah menjadi sponsor utama untuk mendukung Cosmo JNE FC pada musim kompetisi 2021/2022 yang akan datang. Senang sekali rasanya masih ada perusahaan logistik pengiriman paket terbesar di Indonesia namun tetap memperhatikan kemajuan olahraga, JNE memang tak pernah tanggung2 dalam membantu dan menebar manfaat.

Dengan dukungan penuh dari JNE, harapannya semoga Cosmo JNE Futsal Club dapat memberikan hasil yang terbaik pada setiap pertandingan dan kalau bisa bahkan menjadi juara Liga Futsal Professional di musim 2021/2022. Lanjut pak Akbar.

Kemudian acara dilanjut dengan peluncuran logo baru Cosmo JNE Futsal Club serta penandatanganan jersey yang dilakukan langsung oleh Pak Feri dan Pak Akbar. Logo baru ini menarik sekali untuk dilihat, warnanya yang cerah perpaduan kuning, biru merah, dan putih sesuai dengan warna khas JNE. Setelah proses penandatanganan selesai, acara dilanjut dengan perkenalan para player dari Cosmo JNE FC. Saat itu sekitar belasan orang pemain yang maju ke depan panggung, rasanya sungguh luar biasa melihat generasi muda berbakat seperti ini di bidang olahraga.

Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga
Launching Logo & Team Cosmo JNE FC


Faktanya juga Cosmo JNE FC yang memiliki sebutan Yellow Sub ini, ternyata didominasi oleh pemain jebolan timnas U20 yang berhasil menjadi runner up piala asia U20 lalu di Iran. Wahh ini sih keren banget, pastinya tak perlu diragukan lagi kualitas skill pemainnya sudah sangat berbakat dan professional dalam bermain bola.

Apalagi nantinya, tim Futsal Cosmo FC akan berlaga di kompetisi liga futsal professional musim 2021/2022. Oleh karena itu, JNE bersama Cosmo FC sepakat untuk berkolaborasi dengan menghadirkan logo dan nama baru selama musim kompetisi ini menjadi Cosmo JNE FC guna menjadi simbol kejayaan bersama yang akan membawa energi positif memenangkan setiap pertandingan yang akan datang.

Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga
Launching Logo & Team Cosmo JNE FC

Tagline JNE menghantarkan kebahagiaan bukan Cuma hiasan atau sekadar ucapan saja, melainkan telah dibuktikan langsung oleh JNE bagaimana kinerja dan kontribusinya untuk Indonesia hingga ke pelosok negeri. Telah banyak orang yang merasakan kebahagiaan berkat kehadiran JNE, kegiatan rutin yang selalu dilaksanakan JNE pun seperti berbagi, memberi, dan menyantuni kepada yang membutuhkan seperti kaum dhuafa dan anak yatim terus berjalan, termasuk pada acara kemarin pun turut mengundang anak yatim untuk mendapatkan bantuan dari JNE.

Tak heran jika JNE menjadi perusahaan besar yang dikenal oleh masyarakat Indonesia, nilai-nilai kebaikan yang diajarkan JNE sangat melekat dalam tiap langkah kegiatannya.

Cosmo JNE Futsal Club: Bukti Keseriusan JNE Dalam Menebar Manfaat Melalui Bidang Olahraga
Launching Logo & Team Cosmo JNE FC

Semoga saja berkat adanya dukungan dari JNE ini bisa lebih mensukseskan perkembangan dan kemajuan sepakbola dan futsal di Indonesia, khususnya buat tim Cosmo JNE FC yang bermarkas di Jakarta. Kita harus mendukung untuk tim berbakat ini agar pada Liga Futsal Professional musim kompetisi 2021/2022 bisa menjadi juara, apalagi sesuai ketetapan oleh Federasi Futsal Indonesia yang mana akan mulai kick off pada tanggal 8 Januari – 21 Agustus 2022 dan terdapat 12 tim terbaik di Indonesia yang turut ikut, tentunya saingan pun menjadi lebih ketat. Optimis bisa meraih juara untuk Cosmo JNE FC, Aamiin…!

Sekian ulasan kali ini, SEOmoga dapat bermanfaat.

Related Posts
Akmal Farabi
syailendra akmal farabi hanya seoarang blogger muslim beraqidah ahlusunnah wal jamaah dan bermazhab syafi'i yang ingin memberikan manfaat kepada orang lain melalui media blog sebagai sarana dakwah islamiyah. sebaik-baiknya manusia ialah yang bermanfaat untuk orang lain.

Related Posts

Post a Comment