HP Indonesia Meluncurkan Produk Terbarunya Untuk Gamers dan Content Creator |
Konten Gaptek – Menjadi seorang gamers dan content creator sepertinya
sudah bukan hal yang mengherankan lagi di zaman seperti ini. Kalau dahulu orang-orang
bermain game berpikiran hanya membuang-buang waktu saja, namun saat ini bermain
game sudah menjadi ladang untuk mencari uang yakni dengan menjadi seorang yang
bergelut di dunia e-sports atau yang biasa disebut gamers.
Di Indonesia sendiri
profesi gamers terus mengalami pertumbuhan terutama bagi kaum millenials dan
GEN Z. Tidak sedikit dari mereka yang telah sukses dengan meraup penghasilan
jutaan rupiah hanya berasal dari main game saja. Jadi jangan pernah anggap
remeh seorang gamers yaa, sebab bermain game selain bisa menghilangkan stress,
disisi lain juga gamers sebagai salah satu profesi yang cukup menjanjikan lohh.
Apabila kamu memiliki
ketertarikan pada dunia esports, tidak ada salahnya kok untuk mencoba fokus di bidang ini. Siapa tau kan kamu pun bisa
menjadi seorang gamers pro, dan bisa mengharumkan negeri dengan mengikuti ajang
turnamen esports lokal hingga internasional. Siapapun bisa asal ada tekad serta
kemauan. Asah terus skill bermain games, dan juga pelajari semua yang berkaitan
dengan esports.
Selain menjadi gamers,
masih ada lagi cara untuk bisa mendapatkan penghasilan di era digitalisasi ini.
Salah satunya yakni menjadi seorang content creator. Yapz, saat ini profesi
content creator sudah banyak digandrungi di kalangan masyarakat, tak terkecuali
di Indonesia. Menjadi content creator bisa dilakukan oleh siapapun, khususnya nih bagi kaum millennials, yang memang
sesuai dengan zamannya.
Mereka pun memfokusi di
berbagi platform sosial media baik itu facebook, instagram, tiktok, ataupun
youtube dan blogger. Ada yang membuat konten tulisan, foto, video, suara, dll.
Intinya sesuatu yang bisa mereka kerjakan menggunakan perangkat teknologi /
gadget. Tentunya seorang content creator pun harus memiliki keterampilan dan
keunikan tersendiri agar bisa bersaing dengan content creator lainnya. Sebab
kalau kamu tidak mempunyai ciri khas, maka bisa saja konten yang kamu buat
tidak lagi diminati untuk dikonsumsi oleh masyarakat.
Yapz itulah ke-2 profesi
yang sekiranya cukup menjanjikan di era teknologi seperti sekarang ini yang
bisa kamu coba. Perkembangannya dari tahun ke tahun terus menunjukkan peningkatan
yang lumayan, ini menjadi bukti bahwa gamer dan kreator tidak bisa dianggap hal
yang biasa. Ya meskipun tidak mudah untuk menjadi seorang gamers dan content
creator, tetapi bukan hal yang mustahil kamu bisa sukses jika mencobanya. Banyak
hal yang perlu dipertimbangkan terutama keahlian khusus serta seperangkat alat
untuk menunjang profesi tersebut juga dibutuhkan baik itu gadget seperti
laptop, komputer, hp, dan koneksi internet.
Aku sendiri adalah seorang
content creator yang berfokus pada konten tulisan dan foto. Aku juga terkadang
suka iseng mempelajari teknik mengedit foto ataupun video melalui aplikasi
photoshop, dan sejenisnya. Dari situ aku menyadari bahwa skill dan keahlian
saja tidak cukup, apabila perangkat yang digunakan tidak memadai dan mumpuni.
Makanya sekarang aku pun sedang mencari perangkat laptop baru yang lebih memiliki spesifikasi dan performa tinggi yang mumpuni untuk mempermudah pekerjaanku sebagai seorang content creator. Kebetulan belum lama ini aku baru saja menghadiri acara peluncuran produk. Kali ini HP sebagai perusahaan teknologi baru saja melaunching produk terbarunya berupa laptop yang memang khusus diperuntukkan para gamers dan content creator.
Produk Terbaru HP Untuk Gamers dan Content Creator
Rangkaian produk terbaru HP |
Tepatnya pada hari selasa,
02-Agustus-2022 kemarin yang bertempat di Dome Park Senayan, Jakarta acara
peresmian diluncurkannya produk terbaru HP tersebut dilaksanakan. Kali ini
produk yang diluncurkan adalah laptop. Ada beberapa produk laptop terbaru HP
yang diluncurkan saat itu untuk masyarakat Indonesia yang ingin berkreasi dan berkreativitas
di dunia digital.
Adapun
kali ini HP menghadirkan PC dengan prosessor Intel core generasi ke-12 terbaru
yang tentunya akan semakin mempermudah bagi para gamers dan content creator
untuk bekerja. Segenap produk yang diluncurkan oleh HP mengusung tema HP’s Best Kept Secret yang lebih unggul
dari fitur-fitur inovatif dan cerdasnya yang tersemat di laptop. Pastinya hal
ini bisa untuk mendorong para konten kreator, gamer, dan pengguna sehari-hari agar bisa lebih nyaman
menyelesaikan pekerjaan menggunakan produk HP terbaru.
Pada saat peluncuran kemarin juga turut dihadiri oleh segelintir pihak dari HP Indonesia salah satunya ada Ibu Fiona Lee selaku Managing Director HP Indonesia.
Dalam sambutannya beliau mengatakan “Terinspirasi untuk mendorong kreator dan gamers agar lebih berprestasi, HP melakukan kolaborasi dengan Intel untuk mempersembahkan rangkaian laptop untuk kreator dan gaming terbaru yang telah dilengkapi dengan segudang fitur cerdas untuk membantu mereka mengekspresikan berbagai ide, berkolaborasi, bermain game dengan siapa saja, dan berkreasi tanpa batas.”
Ibu Fiona Lee selaku Managing Director HP Indonesia. |
Kemeriahan dan antusias para hadirin yang datang saat itu sangat luar bisa, tak terkecuali dengan diriku. Saat detik-detik peluncuran semuanya terpana melihat rangkaian produk HP yang sangat memukau. Dari segi tampilan saat pertama kali melihatnya memang memanjakan mata. Tapi kalau dari performanya bagaimana? Apakah sama halnya dengan design dan tampilannya? Daripada penasaran, yaudah yuk aku sebutin beberapa rangkaian produk terbaru HP dan spesifikasinya.
Beberapa Rangkaian Produk Terbaru HP yang Dilaunching
1. HP Spectre x360 & HP Envy x360
HP Spectre x360 |
Produk
pertama yang diluncurkan ada HP Spectre x360 & HP Envy x 360 yang lebih
dikhususkan bagi para content creator atau yang ingin memakai untuk aktivitas
pekerjaan sehari-sehari juga tidak masalah. Untuk produk HP Spectre x360 ini telah menggunakan platform Intel Evo yang
ditenagai prosesor Intel Core i7 Generasi ke-12. Jadi hal ini akan meningkatkan
performa dan menyokong kegiatan seperti multitasking.
Dari segi tampilan sih cukup menawan
dengan suara yang memukau.
HP
Spectre x360 menjadi laptop 13,5” konvertibel pertama di dunia dengan dibekali
kamera cerdas dengan resolusi 5MP, dan telah dilengkapi dengan teknologi HP
GlamCam untuk pengalaman obrolan video yang lebih menarik, dinamis dan, premium.
Adapun untuk fitur HP Spectre x360 sebagai berikut:
●
Kamera cerdas infrared 5 MP.
●
HP Auto Frame, HP Dynamic
Voice Levelling, dan HP Backlight Adjustment.
●Fitur Appearance Filter yang berfungsi untuk memudahkan pengguna memperindah tampilan kulit, gigi, dan mata.
teknologi HP GlamCam |
Tentunya ini menjadi daya tarik tersendiri kan bagi kamu yang suka menggunakan filter agar bisa tampil cantik selalu dan lebih percaya diri hehehe. Produk HP Spectre x360 bisa kamu pilih sebagai opsi nih, dan harganya juga terjangkau mulai dari RP. 26.999.000, saja kok.
HP Envy x360 |
Selanjutnya ada produk terbaru HP Envy x360 yang mana produk ini didesain untuk kreator agar bisa berkreativitas dari mana saja dan kapan saja. Dirancang untuk serba bisa karena bisa digunakan pengguna dengan fleksibel sebagai laptop atau tablet. HP Envy x360 pun telah ditenagai platform Intel Evo dan prosesor Intel Core i7 atau i5 Generasi ke-12. HP Envy x360 hadir dengan aplikasi HP Palette dan memiliki berbagai fungsi diantaranya:
● Transfer konten apa pun
dengan mudah dan terhubung dengan berbagai perangkat melalui fitur HP QuickDrop
serta Duet for HP, sehingga bisa memudahkan kreasi
antar perangkat dengan lancar untuk mewujudkan ide paling kreatif menjadi
kenyataan.
● Hadir dengan fitur pengenalan wajah bernama Photo Match, dan tautan ke aplikasi kreatif lainnya agar pengguna dapat mengeksplorasi kreativitasnya lebih jauh lagi.
Untuk harga dari produk HP Envy x360 masih coming soon dan baru tersedia pada bulan September 2022.
2. HP Pavilion x360
HP Pavilion x360 |
Produk
kedua yang diluncurkan oleh HP yakni HP Pavilion x360. Melalui perangkat ini
pengguna bisa merasakan kebebasan dalam berkreasi, berbagi, dan berkolaborasi. Laptop
HP Pavilion x360 memiliki konvertibel yang didesain untuk mendampingi ke mana
pun pengguna pergi. Perangkat ini juga telah dilengkapi prosesor Intel Core i7
atau i5 Generasi ke-12 untuk mendukung pengguna khususnya Milenial bekerja dan
bermain game di mana pun mereka mau.
Laptop
ini pun bisa memudahkan pengguna untuk melakukan multitasking dan menyelesaikan segala pekerjaannya tanpa hambatan. Selain
itu, perangkat ini hadir dengan layar visual resolusi tinggi yang
dikombinasikan dengan HP Dual Speakers dan HP Audio Boost, memungkinkan
pengguna merasakan hiburan lebih serasa nyata.
Adapun untuk harga HP Pavilion x360 ada di kisaran Rp. 10.899.000, saja kok. Tentunya ini sebanding dengan fitur dan spesifikasi yang bisa kamu dapatkan.
3. OMEN by HP & Victus by HP
Kalau tadi merupakan produk yang lebih diperuntukkan bagi para content creator, maka kali ini ada produk terbaru HP yang lebih diperuntukkan bagi para gamers. Yapz, produk tersebut bernama Laptop Gaming OMEN by HP 16 yang telah dilengkapi dengan kekuatan dan pendinginan menakjubkan dengan outlet termal dan heat pipe tambahan guna meningkatkan performa GPU dan CPU.
OMEN by HP 16 |
OMEN by HP 16 telah dibekali sensor thermopile IR yang tersemat di dalam laptop, OMEN Dynamic Power memungkinkan gamer untuk mengoptimalkan FPS game berdasarkan aktivitas game terkini mereka untuk pengalaman gaming terbaik untuk game jenis apa pun. Dikombinasikan dengan prosesor Intel Core i9-12900H dan grafik mumpuni hingga NVIDIA GeForce RTX 3070 Ti.
OMEN by HP 16 mengakomodasi para gamer handal dengan pengalaman baru yang melampaui ekspektasi agar mereka tetap terhubung, terhibur, dan penasaran dengan hal-hal yang akan datang. Keunggulan yang sangat menariknya disini adalah perangkat akan tetap dingin meski dalam tekanan. Hal ini berkat Teknologi OMEN Tempest Cooling yang menjaga sistem tetap dingin, bahkan saat game semakin memanas.
Untuk
harga produk OMEN by HP 16 mulai dari Rp. 22.999.000, kapan lagi yaa kan produk
sekeren ini bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau.
Selanjutnya
produk terbaru di portofolio gaming
HP ada Laptop Gaming Victus by HP 15
adalah perangkat yang lebih terjangkau bagi para gamer pemula agar dapat bermain game
meski saat berpergian keluar rumah. Victus by HP 15 bisa kamu dapatkan mulai
dari Rp. 13.999.000, Produk ini pun dipersembahkan agar bisa membantu gamers pemula dengan gameplay yang cepat dan responsif.
Victus by HP 15 |
Fyi,
produk ini menjadi adik dari brand OMEN
yang sudah ternama, dikarenakan Victus didesain dengan DNA OMEN. Keunggulan
dari Victus ini memiliki ventilasi belakang yang lebar untuk meningkatkan
efisiensi termal, memungkinkan perangkat tetap dingin meskipun ketika gameplay memanas. Disempurnakan dengan
tampilan cepat melalui grafis hingga NVIDIA GeForce RTX 3050 Ti. Untuk kecepatan
dan responsivitas gameplay disupport
dengan prosesor hingga Intel Core i7-12700H, serta mobilitas dan kepraktisan
setiap hari, Victus memperkenalkan pengalaman bermain game yang mudah dipakai namun tetap cocok untuk digunakan semua
kalangan.
Itulah
rangkaian produk terbaru dari HP yang bisa membuat pekerjaanmu sebagai content
creator maupun gamers menjadi lebih mudah. Namun apabila kamu ingin semakin
mudah lagi, bisa menambah perangkat pendukung lainnya seperti aksesoris. HP
juga menawarkan 970 keyboard tanpa kabel yang dapat diatur sehingga
memungkinkan pengguna untuk mengetik dengan nyaman dengan teknologi soft return dan backlit keyboard yang bisa disesuaikan.
Kalau
penasaran langsung aja cobain aksesoris HP 930 Creator Mouse tanpa kabel atau
HP 240 Bluetooth Mouse untuk bernavigasi lancar antar layar. Selain itu juga
ada aksesoris lain berupa HP 320 FD Webcam yang memungkinkan pengguna untuk
melihat lebih dengan engsel 360 derajat dan dukungan tripod. Aksesoris HP hadir
dengan mode stand-by cerdas, sehingga
memperpanjang masa pakai baterai menjadi lebih tahan lama dan dapat diisi
ulang.
Jadi
gimana, luar biasa banget kan produk yang dilaunching HP kali ini. Semuanya demi
mendukung para pekerja digital khususnya content creator dan gamers. Semoga saja
dengan adanya produk dari HP terbaru ini bisa menjadikan para kreator dan gamer
tanah air lebih sukses lagi, dan mengharumkan nama Indonesia.
Yuk
segera dapatkan rangkaian produk terbaru HP yang sudah aku sebutkan diatas. Info
menarik nih karena lagi ada promosi cashback
spesial hadir untuk setiap pembelian portofolio gaming terbaru HP melalui mitra
resmi HP di Tokopedia. Promo ini terbatas dan hanya tersedia mulai dari 2-31
Agustus 2022 saja gaess. Syarat dan ketentuan berlaku pastinya berlaku yaa.
Makanya jangan sampe kehabisan promonya nih. Serbu sekarang juga gaesss.!!! #HPBestKeptSecret #HPIndonesia
Oke sekian ulasan kali ini, SEOmoga dapat bermanfaat.